Kebijakan Privasi

Tanggal Pembaruan : 01 Juli 2024


Terima kasih telah menggunakan aplikasi ini. Kebijakan Privasi ini menjelaskan bagaimana kami mengumpulkan, menggunakan, dan melindungi informasi pribadi Anda saat menggunakan aplikasi ini.

Informasi yang Kami Kumpulkan
  1. Informasi Pribadi: Kami dapat mengumpulkan informasi pribadi seperti nama, nomor telepon, alamat email, dan informasi lain yang Anda berikan saat mendaftar atau menggunakan fitur aplikasi.
  2. Informasi Lokasi: Fitur absensi dalam aplikasi meminta akses ke lokasi GPS Anda untuk keperluan verifikasi lokasi saat melakukan absensi. Lokasi GPS ini hanya digunakan untuk tujuan tersebut dan tidak disimpan secara permanen kecuali diperlukan untuk keperluan audit atau keamanan.
  3. Data Transaksi: Kami dapat mengumpulkan data tentang transaksi yang Anda lakukan melalui aplikasi, seperti penutupan asuransi atau penanganan leads, untuk tujuan pelaporan dan analisis.

Penggunaan Informasi
  1. Penggunaan Umum : Informasi yang kami kumpulkan digunakan untuk menyediakan layanan yang diminta, mengelola akun Anda, memperbaiki layanan kami, dan memberikan dukungan pelanggan.
  2. Komunikasi Kami dapat menggunakan informasi Anda untuk mengirimkan pembaruan, pemberitahuan penting, atau penawaran khusus terkait layanan kami.

Berbagi Informasi
Kami tidak akan menjual, menyewakan, atau menukar informasi pribadi Anda dengan pihak ketiga kecuali dengan izin Anda atau sebagaimana diizinkan atau diwajibkan oleh hukum.

Keamanan Informasi
Kami mengambil langkah-langkah keamanan yang wajar untuk melindungi informasi pribadi Anda dari akses yang tidak sah atau penyalahgunaan.

Perubahan Kebijakan Privasi
Kebijakan Privasi ini dapat diperbarui dari waktu ke waktu. Kami akan memberitahukan Anda tentang perubahan signifikan dengan cara yang sesuai, misalnya dengan menampilkan pemberitahuan di aplikasi atau mengirimkan pemberitahuan ke alamat email Anda.

Jika Anda memiliki pertanyaan atau hendak menarik izin untuk menggunakan Data Pribadi Anda sesuai tujuan-tujuan yang tertera di Kebijakan Privasi ini, ingin mendapatkan akses dan mengoreksi Data Pribadi Anda, harap menghubungi Heksa Insurance melalui:

Customer Care

Silahkan hubungi Customer Service Kami

021-2788-3999

Pelaporan via Email

Kirim keluhan atau pertanyaan kamu ke email Customer Service kami

Email CS

Social Media Kami

Cari informasi Heksa Insurance dengan mengunjungi kami di Social Media

Social Media Kami

*Kami tidak beroperasi pada hari sabtu/minggu dan libur nasional